Pemerintah Irak Canangkan Pembebasan Mosul setelah Ramadi

Indonesian Free Press -- Pemerintah Irak bertekad akan segera membebaskan kota Mosul, setelah keberhasilan membebaskan kota Ramadi, ibukota Provinsi Anbar, dari kelompok teroris ISIS.

"Pembebasan kota Mosul akan bisa dicapai dengan kerjasama dan persatuan seluruh rakyat Irak, setelah kemenangan di Ramadi,� kata Perdana Menteri Haider al Abadi dalam sebuah pidato pada hari Jumat (25 Desember).

Pidato itu disampaikan pada saat militer dan milisi Irak pro-pemerintah melakukan pembersihan para teroris ISIS di wilayah al-Karmah, 48 km sebelah barat kota Baghdad dan wilayah-wilayah sekitarnya menyusul pertempuran hebat.

Sehari sebelumnya pasukan Irak dan milisi pendukungnya berhasil membebaskan pusat kota Ramadi dari pendudukan ISIS, setelah sebelumnya menguasai wilayah pinggiran kota. Dalam operasi ini seorang pemimpin ISIS bernama Abu Bakr berhasil ditangkap.

Militer Irak juga berhasil merebut kota Albu Faraj yang terletak 120 km sebelah barat Baghdad, membersihkan bangunan-bangunan yang dijadikan perangkap dan menjinakkan bom-bom jalanan. Hal yang sama dilakukan militer dan milisi di kota Karmah.

Semua kota itu berada di Provinsi Anbar yang mayoritas dihuni warga Sunni. Hal ini menjadi hambatan tersendiri bagi pemerintah, karena khawatir kehadiran milisi-milisi yang umumnya orang Shiah dalam operasi pembebasan di Anbar, akan memicu ketegangan sektarian.

Sebagai tambahan, tentara Irak juga berhasil memukul mundur serangan yang dilancarkan ISIS di distrik Sab�in, juga di provinsi Anbar, pada hari Kamis kemarin (24 Desember). Setelah sejumlah besar anggotanya tewas, orang-orang ISIS pun meninggalkan wilayah itu.

Diduga adanya konspirasi yang dirancang Amerika dan zionis internasional, secara mengejutkan ISIS berhasil merebut wilayah utara dan barat Irak dalam waktu singkat pada pertengahan tahun lalu. Namun berkat dukungan Iran dan mobilisasi milisi-milisi Shiah Irak, gerakan maju ISIS berhasil dihentikan dan secara pelan namun pasti kelompok teroris itu berhasil dipukul mundur.(ca)
Pemerintah Irak Canangkan Pembebasan Mosul setelah Ramadi Pemerintah Irak Canangkan Pembebasan Mosul setelah Ramadi Reviewed by mm on 06:02:00 Rating: 5
Powered by Blogger.